MISSION 2016 SMAN 1 MALANG


Selamat Berlaga Kakak !!!

SALAM PRAMUKA !!! Hallo kakak-kakak sahabat pramuka, kali ini kami akan menceritakan sedikit pengalaman kami saat ajang perlombaan MISSION 2016 di SMAN 1 Malang.
MISSION 2016 yang diselenggarakan oleh SMAN 1 Malang berlangsung pada Minggu ,7 Agustus 2016. Pada ajang perlombaan tersebut kami Pramuka SMPN 2 Malang atau yang biasa dikenal CAKRA BESWARA mengirimkan 4 regu, yang terdiri dari 1 regu putra (Semut Merah) dan 3 regu putri diantaranya ( Mawar Merah, Anggrek Merah, dan Anggrek Hitam).
Saat sebelum perlombaan kami telah berusah keras dengan terus berlatih dan berlatih. Kalian tau apa yang kami lakukan??? Kami melakukan sesuai dengan mata lomba yang akan kami lombakan di MISSION. Lomba itu diantaranya ada SMS ( Sandi Morse Semaphore), Cerdas Cermat, Poster, Story Telling, Mading 3D, Duel Funtustic Yel dan yel-yel. Itulah bidang yang kami latih sebelum perlombaan. Dengan mematangkan segala bidang agar berbuah hasil yang maksimal. Waktu terasa begitu cepat. Tak terasa besok kita akan mulai bersaing dengan pangkalan pangkalan lain. Kami terlebihnya harus menyiapkan mental dan kesehatan. Pada hari Sabtunya, 6 Agustus 2016 kami menginap di sekolah. Kami menyiapkan segala barang  barang kebutuhan yang akan kami pergunakan esok hari di perlombaan. Mulai dari kostum, peralatan, hingga kebutuhan pribadi. Sesudah menyiapkan barang hingga selesai, kami bersiap diri untuk berlayar ke pulau impian, atau tidur. Kenapa ?? karena besok kami harus berjuang, sehingga fisik kami tidak boleh menurun, atau dikhawatirkan nanti drop. Kami tidur selama kurang lebih 5 jam-an. Wahh cukup sebentar!!. Meskipun tidur yang tidak normal, kami bisa istirahat memulihkan tenaga. Itulah yang diperlukan.
Kami bangun pukul 04.00. Kami mulai bersih diri , kemudian sholat shubuh berjamaah bagi yang beragama islam. Setelah itu, kami menyiapkan sarapan agar perut kami terisi.  Pukul 06.00 kami menyiapkan barang barang yang digunakan dalam perlombaan untuk dimasukkan kedalam kendaraan. Perjalan ke SMAN 1 Malang kami menggunak angkutan umum. Barang kami letakkan didalam . Dan kami langsung meluncur ketujuan. Detak jantung mulai berdebar kencang, semakin dekat semakin pula berdebar. Meski itu kami tidak boleh lemas, kami harus semangat. Untuk menghilagkan ketakutan kami bercanda tawa di dalam kendaraan. Hingga tak terasa sekitar pukul 07.00 kami sampai di SMAN 1 Malang. Kami melihat banyak pangkalan lain yang sudah datang ke tempat perlombaan. Setelah itu kami melakukan registrasi yang dilakukan oleh masing masing pinru .
Saat kakak kakak ini sedang registrasi baris dengan rapinya


Kemudian kami masuk ke are sekolah dan mencari basecamp untuk meletakkan barang barang bawaan. Untuk menunggu apel pembukaan MISSION 2016 kami mengecek barang barang kami.
Setelah itu sekitar pukul 8 kurang kami menuju lapangan pembukaan MISSION 2016. Di lapangan tersebut para pangkalan lain berbaris sesuai regunya masing-masing. Akhirnya apel pembukaan pun dimulai. Kami melaksanakan upacara tersebut dengan hikmat. Dan bersyukur dengan cuaca yang cerah upacara pembukaan MISSION 2016 dapat terlaksana dengan baik tanpa ada halangan apapun.
Upacara pembukaan pun selesai. Kemudian para pinru berkumpul untuk dibrifing oleh panitia tentang tata cara perlombaan dan area perlombaan. Setelah itu info pun telah diterima. Perlombaan dimulai pukul 08.00. Kami segera menyiapkan perlengkapan masing masing lomba.Lomba yang sedang dilaknsakan saat itu hanyalah Cerdas Cermat, SMS, Poster, Story Telling, dan Mading 3D. Kemudian kami menuju area perlombaan. dan lomba berlangsung dengan lancar.
Akhirnya ,perlombaan berkahir sekitar  pukul 12.00. Kami dipersilahkan untuk ISHOMA, atau istirahat sholat makan. Setelah ishoma kami menyiapkan diri untuk lomba yel-yel. Yel yel ini dilakukan peregu yang berjumlah 8 orang.
Lomba yel yel dimulai sekitar pukul 13.00 an. Kami berkumpul dilapangan bersama pangkalan yang lain untuk menunggu giliran tampil.
Akhirnya, setelah lama berlangsung  lomba yel yel berakhir sekitar pukul 15.00. Tapi perlombaan di MISSION 2016 ini tidak berakhir pada saat ini. Masih ada salah satu lomba yang belum dimulai. Dan akan dimulai setelah ini.
Lomba tersebut adalah Duel Funtustic Yel, apakah itu?? Lomba itu adalah lomba dimana kita saling mengunjukan yel yel kita kepada pangkalan lain. Dalam artian sama dengan battle. Kami akan bertanding dengan lawan dalam medium perpangkalan ( hanya regu inti saja). Jadi kami hanya diberi waktu 1 menit untuk yel kemudian pangkalan lain bergantina . Setiap sesi hanya 2 kali tampil kemudian juri memutuskan siapakah yang akan lolos.
Setelah itu kami masuk grand final, kami memperebutkan juara 1 dengan lawan dari SMPN 1 Kepanjen, kami mengunjukan yel sesuai yang telah kami latih. Setelah selesai, ini waktu yang menambah detak jantung berdebar, juri memutuskan siapakah yang akan menjadi winner.  Ternyata dari hasil perolehan kami mendapatkan juara 2 . Meskipun demikian, kami tetap bersyukur dan tetap semangat.
ini kami sedang berpose dengan SMPN 1 Kepanjen

Lalu setelah kegiatan perlombaan di MISSION 2016 kami ishoma dan menunggu untuk pengumuman juara.
Setelah pengumuman juara Alhamdulillah kami mendapatkan 6 trophy.
Diantaranya : Juara 1 Poster Pa, Juara 2 Yel  Yel Pa, Juara 3 SMS Pa , dan Juara 2 Putra, serta Juara 1 Yel  yel Putri , dan Juara 2 Duel Funtustic Yel.
Ambil pose duluu😂
Ini lah hasil dari perjuangan kami dalam ajang perlombaan MISSION 2016. Selamat Berkarya dan Semoga Sukses Selalu. Wujudkan Karakter Lewat Kegiatan Pramuka..
SALAM PRAMUKA !!!! .
SELESAI